WAPRES HENING YANG BERSAHAJA


(Sumber : Gus 7)


Tak terlihat, tenggelam, tak kasat mata, rakyat melihatnya tak melakukan apa-apa (BOEDIONO)



Pak Boed lama bersama kekuasaan, dalam makna lain telah lama memberi pengabdian.
Dia mungkin contoh yang sempurna, pejabat nonpolitik yang relatif diterima.
Sebagai Wapres Ia tau diri, berada digelanggang sebagai penganti.
Ada yang menudingnya misikin terobosan hanya karena  Pak Boed taat aturan.

Dia bukan bintang liputan media, meskipun bukan berarti sedikit bekerja,
Berwibawa tanpa banyak kata, berkuasa namun tetap hidup sederhana.
Dia teknorat yang santun dalam batasan, menyeimbangkan peran dan atasan.
Bekerja dalam dingin rasionalitas angka, paham distorsi pasar dan negara
Pak Boed terpuji karena laku sederhana, merintis jalan negeri sejahtera, meski ia tak sepenuhnya berkuasa. (Mata Najwa)

Ditengah hingar bingar berita lengsernya Presiden SBY, ketika sejuta pujian dan rasa hormat diberikan kepadanya,  bagaimana dengan Boediono? Wakil Presiden RI ke 11?
Seperti lima tahun ia lalui bersama kekuasaan, Pak Boed pribadi yang hening itu, memilih jalan sunyi.
Terima kasih dan apresiasi tanpa batas untuk Dia, salah satu pemimpin terbaik di negeri ini, yang telah berjuang dan berkorban untuk mensejahterakan Bangsa ini,  Wakil Presiden RI ke 11, Prof. Dr. H. Boediono B.Sc., M.Ec.




(Sumber : Wikipedia)

Comments

Popular Posts